Opini Mengenai Sungai Citarum Kembali Rendam Rumah di Baleendah.

Posted: Maret 30, 2014 in Uncategorized

Banjir terparah merendam Kampung Cieunteung, Desa Andir, Desa Parung Halang, dan Desa Ciputat di Baleendah Kabupaten Bandung. Aktivitas warga pun bergantung dengan perahu untuk ke luar masuk pemukiman. Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (19/3/2014), banjir juga merendam akses Jalan Raya Dayeuhkolot, Baleendah.

Ketinggian air mencapai 1,5 m, sehingga mengganggu arus lalu lintas. Para warga pun terpaksa mengungsi. Banjir turut serta merendam SDN 01 Andir hingga sekolah terpaksa mengungsikan siswanya. Sementara itu, hujan deras yang menguyur kota Bandung, Jawa Barat, juga mengakibatkan sejumlah rumah warga rusak parah bahkan hancur. Hal itu terjadi karena rumah warga tersapu banjir saat kejadian limpahan banjir bandang. Akibat hujan deras, air mengalir dari Jalan Cihampelas, Bandung, ke pemukiman warga yang lokasinya lebih rendah. Aliran air yang deras merusak rumah warga. Meski begitu, syukurlah tak ada korban jiwa. (Ismoko Widjaya) 

 

Berdasarkan mengenai kasus tersebut, terdapat opini yang dapat disimpulkan dan disampaikan. Jika dilihat dari intensitas hujan dari bulan sebelumnya, indonesia memang diguyur hujan dari intensitas rendah maupun lebat tiada henti setiap hari. Oleh sebab itu tidak heran akibat hujan yang tiada henti setiap hari mengakibatkan volume air yang ada di Sungai Citarum meluap, sehingga lupan air tersebut menggenangi kawasan Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung.

Sebenarnya kawasan ini merupakan kawasan yang tidak layak huni karena kawasan ini cukup rendah sehingga sering terkena musibah banjir dikala hujan melanda terus menerus. Tidak ada solusi yang tepat untuk mengatasi banjir yang melanda kawasan Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung, selain pindah dan meninggalkan kawasan tersebut karena kawasan tersebut cukup rendah sehingga setiap kali hujan mengguyur tiada henti dipastikan kawasan tersebut akan mengalami musibah banjir. Pemerintah sudah mengingatkan tentang musibah yang dialami kawasan Baleendah dikala hujan melanda, dan pemerintah juga menyuruh warga yang tinggal di kawasan tersebut harus segera pindah dan tanah rumahnya dibeli pemerintah atau pihak swasta.

Referensi Tulisan:

http://news.liputan6.com/read/2025163/video-sungai-citarum-kembali-rendam-rumah-di-baleendah http://jabarprov.go.id/index.php/news/8395/2014/03/03/Baleendah-Kembali-Banjir

Tinggalkan komentar